Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Cantiknya Ruby Cokelat yang Punya Warna Pink Alami, Apa Rahasianya?

07 September 2017 12:00 | 1531 hits

DREAMERS.ID - Meski sama-sama berasal dari pohon kakao namun cokelat memiliki beberapa jenis, yaitu dark, white hingga milk chocolate. Namun, sebuah produsen cokelat asal Swiss baru saja memperkenalkan cokelat varian baru berwarna pink yang cantik bernama ruby chocolate.

Melansir Bloomberg, meski memiliki warna pink yang menarik, namun pihak Berry Callebaut AG tidak memakai pewarna buatan untuk hasilkan warna tersebut pada cokelat produksinya. Mereka menggunakan pewarna alami yang berasal dari proses esktraksi biji kakao spesial itu.


Image source: bloomberg

Biji kakao spesial yang dipakai untuk membuat ruby chocolate tersebut berasal dari Pantai Gading, Ekuador dan Brazil. Biji kakao ini memang memiliki warna pink alami sehinga cokelat yang dihasilkannya pun memiliki warna serupa. Keunikan dari cokelat ini juga terletak dari rasanya yang asam manis mirip rasa buah berry.


Image source: bloomberg

Baca juga: Makan Cokelat di Pagi Hari Membantu Mengurangi Nafsu Makan

"Cokelat ini alami, warnanya cantik dan hedonistik. Ada aspek menyenangkan dari ini tapi ruby chocolate tetap menjaga keautentikan cokelat," tutur Chief Executive Officer Antoine de Saint-Affrique.

Butuh waktu beberapa tahun untuk mengembangkan ruby chocolate. Seperti diketahui, cokelat punya tekstur kompleks dan ada tantangan untuk mempertahankan tekstur maupun rasanya. Untuk promosinya, ruby chocolate telah diperkenalkan di China, Inggris, Amerika Serikat, Chika dan Jepang.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio