Dreamland
>
Berita
>
Article

Inikah Alasan Menkeu Sri Mulyani Dinobatkan Menjadi 'Menteri Terbaik di Dunia'?

12 Februari 2018 10:18 | 2320 hits

DREAMERS.ID - Satu kabar menggembirakan mewarnai akhir pekan Indonesia kemarin. Menteri Keuangan RI Sri Mulyani mendapat predikat Menteri Terbaik di Dunia atau Best Minister in the World Award dalam ajang World Government Summit di Dubai, Uni Emirat Arab.

Penghargan tersebut diserahkan langsung oleh peminpin Dubai, Sheikh Mohammad bin Rashid Al Maktoum. Dan ternyata, Menkeu Sri Mulyani adalah yang pertama dari Asia yang menerima penghargaan tersebut.

"Penghargaan Menteri Terbaik ini merupakan penghargaan global yang diberikan kepada satu orang menteri dari semua negara di dunia setiap tahunnya dan mulai diberikan pada tahun 2016. Proses seleksi dan penentuan pemenangnya dilakukan oleh lembaga independen Ernst & Young dan diselenggarakan oleh World Government Summit," tulis keterangan resmi melansir Detik.

Baca juga: Sri Mulyani Sindir Selebriti Prostitusi Online, Harus Bayar Pajak?

Penghargaan Menteri Terbaik ini adalah penghargaan global yang diberikan pada hanya satu orang menteri setiap tahunnya sejak 2016. Proses seleksi dan penentuan pemenangnya dilakukan lembaga independen Ernst & Young.

Kementerian Keuangan yang telah bekerja keras untuk mengelola keuangan negara dengan integritas dan komitmen tinggi untuk menciptakan kesejahteraan rakyat yang merata dan berkeadilan.

Berbagai upaya reformasi kebijakan telah dicanangkan di Kementerian Keuangan, bertujuan untuk mendorong kebijakan fiskal menuju pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. Reformasi birokasi di Kementerian Keuangan juga sudah membuahkan banyak hasil.

Forum ini juga jadi ajang pertukaran pengalaman dan pengetahuan antar pejabat pemerintah, penentu kebijakan, pakar dan pimpinan sektor swasta untuk melihat tren masa depan dan dampaknya bagi kemanusiaan.

(rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio