Dreamland
>
Artis
>
Article

'The Wasp' Tak Jadi Muncul di 'Captain America: Civil War', Evangeline Lilly Malah Bersyukur?

21 November 2018 18:00 | 1757 hits

DREAMERS.ID - Sebenarnya tidak hanya 'Ant-Man' saja yang awalnya tampil dalam seri film 'Captain America: Civil War'. Partnernya The Wasp juga sempat ada dalam rencana dimunculkan dalam film tersebut.

Tetapi karena ada sesuatu dan lain hal yang membuat kemunculan The Wasp dibatalkan. Batalnya kemunculan The Wasp itu ternyata malah disyukuri oleh sang aktris, Evangeline Lilly.

"Sebenarnya ada pembicaraan tentang hal itu di 'Captain America: Civil War', dan saya sedikit khawatir tentang itu karena dia akan diperkenalkan dalam sebuah cerita yang tidak ada hubungannya dengan Hope atau bagaimana ia untuk pertama kalinya berada dalam diri dari The Wasp," ujar Lilly mengungkapkan yang juga berharap ada film yang mampu memberikan ruang khusus bagi karakter superhero wanita untuk berkembang.

"Saya sempat gugup dan kecewa superhero perempuan tak memiliki cerita sendiri. Akan tetapi Marvel Studios menelepon saya dan mengatakan, 'Kami tidak akan melibatkan dalam 'Civil War' lagi. Dan saya berpikir, wah itu hebat.' Kemudian mereka berkata, tolong jangan kecewa karena kami ingin memberikannya film khusus sendiri. Itu semua sesuai seperti yang saya harapkan," urai Evangeline Lilly lagi.

Baca juga: Sempat Tolak Social Distancing, Aktris 'Avengers' Evangeline Lily Minta Maaf

Dan akhirnya, debut Hope akhirnya ditangani dengan cara terbaik. Ia mendapatkan kesempatan untuk bersinar di 'Ant-Man and The Wasp'.

"Film ini adalah tentang meletakkan tentang banyak hal soal waktu. Bagaimana ia berjanji pada ayahnya dan bergulat dengan waktu. Ia menjadi pahlawan kunci untuk berusaha menyelamatkan ibunya dan melihat hubungan ayah-putri yang diperbaiki dalam film ini adalah sesuatu yang sangat menyenangkan bagi kami," tutur Kevin Feige bos MCU.

The Wasp diproyeksikan menjadi superhero generasi selanjutnya bagi MCU. Kehadirannya menambah deretan superhero wanita di MCU selain Captain Marvel juga Black Widow.

(nou)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio