Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Begini Lho Cara Tepat Charger Handphone yang Bikin Baterai Awet

11 Agustus 2020 17:45 | 11273 hits

DREAMERS.ID - Hampir semua sudah menggunakan smartphone dalam kehidupan sehari-hari karena mudah gunakan dan disimpan, terlebih lagi di masa new normal ini banyak yang tetap #dirumahaja atau work from home yang melakukan pekerjaan atau sekolah secara online menggunakan smartphone ataupun laptop.

Namun, penggunaan smartphone yang terlalu lama akan membuat daya baterai akan cepat habis. Ada waktu yang tepat untuk mengisi daya baterai smartphone agar maksimal dan tidak bikin perangkat cepat rusak. Jika kualitas baterai menurun, akan berpengaruh pada perangkat, karena baterai merupakan salah satu komponen utamanya.

Waktu mengisi daya baterai HP, dilakukan ketika daya sudah mencapai 20-30 persen. Hindari mengisi di bawah 20 persen atau baterai benar-benar nol persen. Jika sering mengisi dibawah 20 persen akan membuat masa pakai baterai cepat habis dan performanya bakal menurun.

Ada mitos ‘overcharge’ di mana bahaya mengisi daya HP semalaman. Akibatnya, perangkat kamu bakal mengalami pengurangan kapasitas baterai atau bahkan menyebabkan smartphone terbakar. Tetapi menurut pakar gadget Lucky Sebastian, HP keluaran terbaru telah memiliki manajemen arus yang bakal menyesuaikan pengisian daya dengan mengikuti pola kebiasaan charging kita.

Baca juga: Korea Selatan Ciptakan Robot 'Mata Ketiga' Untuk Pecandu Smartphone

“Smartphone sekarang sudah dilengkapi PMIC (Power Management Integrated Circuit), jadi chip ini mengendalikan arus yang keluar dan masuk. Tidak masalah smartphone ditinggal tidur, karena dia akan pindah ke mode trickle charger saat mendekati 100 persen, menjaga supaya arus yang masuk tidak melebihi arus yang keluar, atau dayanya saat penuh sangat kecil untuk menjaga keawetan baterai,” kata Lucky

Lebih lanjut melansir Kumparan, usahakan untuk mengisi di tempat sejuk karena baterai ponsel tidak menyukai panas yang berlebih. Biasanya, baterai berkinerja optimal di suatu tempat antara 20 dan 30 derajat celcius.

Kebiasaan yang sering dilakukan adalah menggunakan HP sambil mengisi daya baterai. Idealnya, saat mengisi daya HP dimatikan atau dapat dibiarkan saja diam saat mengisi daya. Menggunakan adaptor charger dan kabel asli membuat pengisian daya lebih cepat dibanding yang palsu.

(bnt)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio