Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Berkarir Sebagai Pelatih, Zidane Mampu Berikan Perubahan Positif di Real Madrid

13 Mei 2016 10:30 | 1153 hits

DREAMERS.ID - Pensiun sebagai pesepakbola tak membuat Zinedine Zidane meninggalkan lapangan hijau. Kini ia pun memilih untuk berkarir sebagai seorang pelatih, klub Real Madrid dipilihnya sebagai sebuah pembuktian kalau ia masih menjadi orang yang patut disegani di sepakbola dan nyatanya ia mampu membawa timnya ke tingkat yang sangat baik.

Zidane pun mengungkapkan perasaan bahwa dirinya sangat bahagia bisa menjadi bagian dari sejarah Real Madrid yang telah banyak mengalami perubahan ke arah positif sejak kehadirannya.

Baca juga: Gareth Bale Kembali Buktikan Ketajamannya Setara Dengan Ronaldo

Hal tersebut diungkapkan secara langsung dari bek asal Brasil, Marcelo, yang menyaksikan bagaimana Zidane mengendalikan ruang ganti tim dan juga membawa klub masuk ke final Liga Champions musim ini.

"Bos sudah banyak membantu kami, ia memberikan kami kekuatan. Kami berbicara di antara diri kami sendiri dan kami merasa perlu ada perubahan. Kami sudah berubah dan itu memberikan dampak yang bagus. Aku tidak akan bicara tentang angka, karena aku tidak suka itu. Namun kami amat bahagia dengannya. Ia pelatih yang hebat. Seperti yang ku bilang sebelumnya, semuanya lebih baik sekarang," ujar Marcelo.

Tidak hanya itu saja, ia juga mengucapkan terima kasih pada fans Madrid, yang selalu memberikan dukungan total padanya selama berada di Bernabeu.

"Aku selalu berterima kasih pada fans, yang sudah memberikan perhatian mereka. Aku selalu mencoba untuk membalas mereka, baik saat bermain maupun berlatih,” tutupnya.

Source:
Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio