Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Masjid Tertua China Lambangkan Kerukunan Umat

01 Agustus 2012 12:00 | 11820 hits

Wisata pada bulan Ramadhan paling pas jika mengunjungi masjid-masjid bersejarah. Salah satunya adalah Masjid Raya Xi’an terletak di Kota Chang’an atau lebih dikenal dengan Kota Xi’an, China.  Masjid ini merupakan masjid pertama di daratan China dan menjadi masjid tertua di negeri tersebut.

Masjid ini berdiri pada abad ke-8 masehi, atau sekitar tahun 700-an. Menurut sejarah, masjid ini ditemukan oleh Laksamana Cheng Ho, penjelajah China yang menganut agama Islam. Bahkan saat ini selama satu millennium, Masjid Raya Xi’an telah menjadi bagian dari komunitas Muslim China.

Masjid ini menggunakan arsitektur seperti kuil tradisional China, dengan banyak halaman dan pagoda. Tetapi semakin dalam, akan semakin terasa nuansa islaminya, berupa hiasan kaligrafi Arab dan China. Bahkan masjid ini mengarah ke Mekkah, atau kiblatnya umat Muslim.

Baca juga: akmu

Dalam Mesjid Raya Xi'an memiliki lima halaman, yang semuanya menghadap ke ruangan ibadah di sebelah barat. Setiap halaman memiliki paviliun dan gerbang sendiri. Halaman ketiga mesjid ini, yang disebut Qing Xiu Dian (tempat meditasi), memiliki menara mesjid tertinggi di kompleks ini. Tingginya mencapai 10 meter.

Menara ini pun memiliki dua fungsi utama, bukan saja untuk mengumandangkan suara adzanm tetapi sebagai lokasi untuk melihat bulan. Menara tersebut didesain dengan gaya tradisional China, dihiasi dengan keramik biru dan patung kepala naga. Di dalamnya, langit-langit menara diwarnai dengan lukisan bunga teratai.

Keindahan masjid tua yang merupakan kombinasi gaya tradisional China dan Arab melambangkan kerukunan umat Muslim yang minoritas di China dengan masyarakat Tionghoa. Berminat ingin kesana? Selamat Berlibur! (way)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio