Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Sukses Dinyanyikan Lee Hi, Jonghyun SHINee Menyesal Berikan Lagu ‘Breathe’?
27 Mei 2016 17:15 | 5906 hits

DREAMERS.ID - Vakum dari panggung musik Korea selama hampir tiga tahun, Lee Hi akhirnya comeback dengan merilis album yang bertajuk ‘Seoulite’ pada awal Maret lalu. Dalam salah satu title track-nya, yaitu ‘Breathe’ memang diketahui sebagai ciptaan Jonghyun SHINee.

Dalam program radio 'Kim Shin Young's Hope Song at Noon’ yang baru-baru ini dihadirinya, Jonghyun pun berkesempatan mengungkapkan perasaannya setelah memberikan lagu ciptaannya sendiri untuk penyanyi asuhan YG Entertainment tersebut.


Image source: MBC

Saat ditanya apakah ada penyesalan yang dirasakan setelah memberikan lagu ciptaanya pada artis lain, Jonghyun pun menjawab, “Aku sangat ingin menulis sebuah lagu untuk Lee Hi, jadi aku menciptakan beberapa untuknya.”

Baca juga: Lee Hi Ajak Penonton Nyanyi Bareng '1, 2, 3, 4' Hingga 'Breathe' di City Camp 2024

Dibandingkan dengan rasa penyesalan, artis yang bernaung di SM Entertainment tersebut sepertinya lebih merasa ingin menyanyikannya setelah mendengar lagu ciptaannya tersebut sukses dinyanyikan oleh Lee Hi.

“Aku rasa lagu (Breathe) itu memberiku banyak waktu yang sulit. Lalu dua bulan kemudian, aku mendengarkannya saat perjalanan pulang, dan itu sangat bagus. Itu adalah lagu yang datang padaku tanpa banyak pemikiran. Aku ingin menyanyikannya suatu hari nanti,” papar pelantun 'She is' itu.

Wah apa kamu juga ingin melihat Jonghyun menyanyikan lagi ini, Dreamers?

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio