DREAMERS.ID - JYP Entertainment secara resmi mendebutkan girl grup global, VCHA yang merupakan hasil kerja sama dengan Republic Records, pada tanggal 26 Januari dengan single debut Girls of the Year.
VCHA dibentuk dari program survival A2K (America2Korea) yang diselenggarakan di Amerika Serikat pada Juli tahun lalu. Anggota VCHA adalah Lexi, Camila, Kendall, Savanna, KG, dan Kaylee.
Nama VCHA berasal dari kata Korea bichwo, yang diterjemahkan menjadi "menyinari cahaya", dengan harapan kehadiran mereka dapat menerangi dan menginspirasi penggemar di seluruh dunia.
Baca juga: JYP USA Tanggapi Tuduhan Mantan Member VCHA KG
Lagu debut Girls of the Year hadir dengan musik pop yang catchy di mana beragam vokal para anggota berpadu dengan suara indah yang diciptakan oleh produser bintang Marcus Anderson, Lauren Aquilina, dan Chloe Latimer.Selain Girls of the Year, single album debut VCHA juga berisi lagu b-side, XO Call Me, yang berbagi cita rasa lain dari spektrum musik grup ini. Sebelumnya mereka telah meluncurkan lagu pra-rilis SeVit (New Light) dan Ready for the World.
Sementara itu, VCHA akan tampil sebagai artis pembuka untuk tur dunia ke-5 TWICE yang akan datang di Mexico City, Sao Paolo, dan Las Vegas, pertama kalinya menyapa penggemar K-Pop di panggung yang megah.
(mth)