Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Stop Kebiasaan Ini, Jika Tidak Ingin Merusak Bibirmu!
04 September 2019 14:24 | 936 hits

DREAMERS.ID - Setiap orang mungkin pernah mengalami bibir pecah-pecah, hal ini tentunya sangat mengganggu dalam hal penampilan, apalagi jika kamu sering bertemu dengan banyak orang.

Penyebab bibir pecah-pecah pun dapat dikarenakan dari kebiasaan buruk yang tanpa sadar kamu lakukan, dan malah merusak kesehatan bibir. Jadi, untuk merawat kesehatan bibir, sebaiknya kamu hindari hal-hal tersebut.

Melansir dari liputan6, dibawah ini merupakan beberapa kebiasaan buruk yang tanpa disadari menjadi penyebab bibir pecah-pecah semakin parah dan juga merusak kesehatan bibir.

1. Menjilat Bibir

Saat bibir terasa kering, menjilat bibir dianggap sebagai solusi yang paling mudah untuk dilakukan. Namun, ternyata hal ini dapat memperparah bibir pecah-pecah. Hal ini disebabkan karena air liur dapat mengangkat kelembapan bibir dan membuat bibir menjadi sangat kering.

Tentunya kamu harus menghindari kebiasaan ini. Kamu dapat mencari alternatif lain untuk melembapkan bibir, dengan mengaplikasikan lip balm, atau dengan minum air putih yang banyak.

2. Mengigit Bibir

Sama halnya dengan menjilat bibir, kebiasaan menggigit bibir dapat berdampak pada kesehatan bibir. Saat menggigit bibir, gigi dapat melukai bibir, membuat lapisannya terkoyak dan retak, bahkan hingga berdarah. Oleh karena itu, sebaiknya hindari kebiasaan buruk ini agar bibir kamu tetap terjaga kesehatannya.

Baca juga: Bukan Lagi Lip Balm, Beralih ke Lip Mask Agar Bibir Terawat Anti Pecah-pecah

3. Mengkonsumsi Makanan yang Membuat Iritasi pada Bibir

Mengkonsumsi makanan yang dapat membuat iritasi pada bibir juga dapat membuat bibir yang pecah-pecah menjadi semakin parah. Ada beberapa jenis makanan yang dapat menyebabkan iritasi apabila terkena bibir, seperti makanan pedas, makanan asin, makanan dengan kandungan menthol, hingga makanan dengan taburan kayu manis yang dapat memperparah bibir kering dan pecah-pecah. Jadi, sebaiknya kamu berhati-hati saat memilih makanan pada saat dalam kondisi bibir pecah-pecah.

4. Penggunaan Lipstik

Kebiasaan yang dapat membuat bibir pecah-pecah semakin parah adalah tidak mengistirahatkan bibir dari penggunaan lipstik. Hal ini dapat memperparah bibir pecah-pecah. Apalagi jika kamu menyukai lipstick dengan jenis matte dan longwear yang dapat membuat bibir semakin kering.

Formula lipstick yang bersifat dead matte dapat menutup permukaan bibir hingga ke sela-sela sehingga kulit bibir tidak bisa mendapatkan kelembapan dari udara sekitar.

5. Pemilihan Lip Balm yang Tidak Tepat

Penggunaan lip balm merupakan salah satu solusi utama untuk menangani masalah bibir kering dan pecah-pecah. Namun, penggunaan lip balm dengan formula yang salah justru dapat memperparah bibir pecah-pecah.

Lip balm seringkali memiliki kandungan perasa dan pewangi yang dapat menimbulkan iritasi pada bibir, khususnya untuk kamu yang sensitif dengan kandungan tersebut.

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio