DREAMERS.ID - Banyak orang yang mungkin sudah familiar dengan fashion show Victoria's Secret. Sosok cantik angel dengan tubuh kurus dan tinggi sempurna menjadi bayangan fashion show ini. Namun sekarang ada sebuah fashion show yang siap menandingi Victoria's Secret, fashion show itu diberi nama Anti Victoria's Secret.
Dinamakan Anti Victoria's Secret, fashion show ini bisa dibilang berbanding terbalik dengan apa yang dilakukan fashion show Victoria's Secret aslinya. Tidak menampilkan model bertubuh kurus dan ramping, fashion show ini justru menampilkan model dengan berbagai latar belakang, kondisi, dan bentuk tubuh.
Diantara para model adalah Julie Kramer yang merupakan mantan pasien kanker, Tessa Desiderio Snyder yang diamputasi sebelah kakinya saat berumur 11 tahun, Jill Iliana yang bertubuh kerdil, dan ada juga seorang nenek berusia 60 tahun bernama Cindi.
Baca juga: BTS Akan Tampil di Fashion Show Louis Vuitton F/W 2021 di Seoul
Dikutip dari Glamour melalui laman Wolipop, Alyse dan Lexi Scaffidi, dua bersaudari yang mempelopori fashion show inspiratif ini mempunyai misi agar setiap wanita bisa menjadi angel setidaknya untuk dirinya sendiri."Ide ini sudah muncul sejak Victoria's Secret fashion show tahun lalu. Kami ingin menjadi angel sendiri, tapi kami tahu itu tidak akan mungkin," ujar mereka kepada Huffington Post.
Dari situ, Alyse dan Lexi berpikir untuk membuat fashion show sendiri ala Victoria's Secret. Keduanya melibatkan 21 wanita untuk menjadi 'angel' versi diri mereka sendiri. Mereka berharap dapat menginspirasi para wanita agar percaya diri dengan tubuh mereka.
(bef)