DREAMERSRADIO.COM - Sepertinya tidak ada hari yang membosankan bagi para member SBS ‘Roommate’ ya Dreamers. Jackson GOT7 dan Youngji Kara kembali terlibat adu argumen yang berujung dengan pertengkaran lucu antara keduanya dalam episode terbaru mereka.
Berawal dari perbincangan melantur Lee Guk Joo bersama dua orang member termuda ‘Roommate’ ini yang sedang menghabiskan waktu bersamanya.
Sedang berada dalam topik pembicaraan mengenai pernikahan, Youngji mendadak mengutarakan keinginanya untuk menikah 10 tahun lagi. Jackson pun penasaran mengenai siapa yang Youngji bayangkan untuk menjadi suaminya namun member baru Kara ini tidak mau memberitahunya sehingga memulai perdebatan hari itu.
Image source: soompi.com
Baca juga: Sempat Populer, Inilah Program Hiburan Korea Favorit yang Dirindukan Penonton! (Part 2)
“Yang pasti aku tidak menikah dengan Jackson,” tutur Youngji dan membuat Jackson sedikit meradang, “aku juga tidak akan menikah denganmu!” timpal Jackson.Lee Guk Joo yang mendengar keduanya pun kembali menyebutkan kalau para member 'Roommate' akan membuat mereka menikah betulan jika setiap hari terus bertengkar. Wah wah, apa keduanya cocok untuk menikah ya Dreamers?
(prl)