Dreamland
>
Film
>
Article

Rilis Poster Terbaru, Sutradara dan Penulis 'The Silent Sea' Ungkap Makna Drama Sebenarnya

16 Desember 2021 14:51 | 1232 hits

DREAMERS.ID - Drama The Silent Sea akan segera menghibur penonton pada 24 Desember mendatang. Menceritakan tentang bumi yang pada tahun 2075 telah menjadi gurun dan sumber daya alamnya berkurang. Sebuah tim khusus kemudian ditugaskan untuk menuju ke stasiun penelitian yang ditinggalkan di bulan, yang disebut sebagai laut yang sunyi untuk misi rahasia.

Dalam poster yang baru dirilis memperlihatkan tim khusus yang telah memasuki stasiun penelitian yang ditinggalkan di bulan. Melewati pintu yang terbuka, ada orang-orang yang jatuh ke tanah, menciptakan suasana tegang di antara para kru sambil mengajukan pertanyaan tentang apa yang terjadi di Stasiun Balhae di masa lalu.

Teks di poster itu berbunyi, “Pangkalan bulan yang ditinggalkan. Anggota kru mulai terbunuh”, mengisyaratkan bahwa ada misteri seputar stasiun penelitian itu yang belum berakhir.

Sutradara Choi Hang Yong berkata, “Bulan yang dekat dengan Bumi tetapi sebenarnya memiliki sedikit informasi yang diungkapkan tentangnya, terasa mempesona bagiku. Penonton akan merasakan ketegangan lewat cerita yang tidak terduga.”

Baca juga: Sung Joon Turut Membintangi Drama 'The Fiery Priest 2'

“Seiring dengan pemandangan luar angkasa yang luas dan permukaan bulan yang menarik, penonton akan terpikat oleh kisah misterius di sekitar Stasiun Balhae,” ungkapnya.

Penulis naskah Park Eun Gyo kemudian menambahkan, “‘The Silent Sea’ adalah cerita yang melontarkan pertanyaan tentang nilai dan makna bertahan hidup di ruang yang paling dekat dengan kematian.”

“Jika semua umat manusia ditempatkan dalam situasi di mana kehidupan mereka terancam, pada standar apa kita akan memilih tindakan kita dan jalan menuju kemanusiaan yang lebih baik?,” tutupnya.

(Rie127)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio