Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Analisa Penyebab Tragedi Pesta Halloween Maut di Itaewon, Tewaskan Lebih dari 150 Orang
30 Oktober 2022 14:15 | 2125 hits

DREAMERS.ID - Tragedi pesta Halloween di Korea Selatan yang memakan ratusan korban jiwa meninggal dunia menjadi sorotan dunia. Lalu apa penyebabnya?

Kerumunan Halloween langsung memadati gang sempit selebar 4 meter di distrik Itaewon Seoul, dengan ratusan orang yang tidak dapat bergerak atau melarikan diri, sebelum beberapa mulai jatuh.

Beberapa saksi dan orang yang selamat dari tempat kejadian mengatakan penyebab dari insiden tersebut adalah saling dorong.

Akun online dari beberapa saksi dan korban selamat yang berada di tempat kejadian menunjukkan bahwa ada orang-orang yang mendorong dengan sengaja mengakibatkan korban massal.

Baca juga: Update Tragedi Itaewon: Pihak Terkait Dapat Vonis 3 Tahun Penjara

Dalam serangkaian Instagram Story, YouTuber Seon Yeo Jung mengingat malam kejadian. Menjelaskan bagaimana dia berada di tengah-tengah kerumunan yang mencoba menyusuri gang, Seon menulis bahwa tidak mudah untuk bergerak.

Menurut Seon, keadaan menjadi kacau dalam sekejap mata, terutama ketika orang-orang di puncak gang mulai berteriak dan mendorong.

"Di belakang saya, orang-orang berteriak ‘Dorong! Kita lebih kuat! Kita bisa memenangkan ini’ dan mulai mendorong. Beberapa dari kami mencoba membuat orang banyak mengikuti lalu lintas kanan lagi, tetapi tidak ada gunanya. Sejujurnya aku didorong dan didorong melawan keinginanku."

"Kemudian, tiba-tiba, kekacauan terjadi dan semua orang mulai saling dorong dengan agresif seperti tarik tambang. Tidak butuh waktu lama sebelum saya mulai merasakan kekuatan orang-orang yang mendorong. Penglihatanku mulai memudar," lanjutnya.

Sementara Pemadam Kebakaran Yongsan dan Departemen Kepolisian Yongsan menyebutkan dalam konferensi pers bahwa penyelidikan masih berlangsung untuk mengkonfirmasi penyebab utama insiden tersebut.

(bef)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio