Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Seungri Batalkan Seluruh Jadwal Pekerjaan, Termasuk Konser di Jakarta
28 Februari 2019 15:20 | 1696 hits

DREAMERS.ID - Seungri tengah menghadapi kasus besar yang menyeret namanya belakangan ini. Dari kekerasan di klub hingga dugaan penyediaan jasa prostitusi untuk klien, yang menyebabkan batalnya jadwal pekerjaan termasuk konser di Jakarta.

Pada Kamis (28/02), YG Entertainment selaku agensi yang menaunginya mengumumkan bahwa seluruh sisa jadwal konser 'The Great Seungri Tour' dibatalkan, "Sayangnya Seungri harus membatalkan konser di Osaka 9-10 Maret, dan di Jakarta 17 Maret. Kami mohon pengertian kepada semua orang yang telah menantikan konsernya".

Baca juga: Bantah Terlibat, Seungri Akan Tuntut Penyelenggara Acara Burning Sun Surabaya

Seungri juga harus membatalkan sejumlah pekerjaan lainnya, demi bekerja sama dengan polisi dalam proses penyelidikan dugaan pengedaran narkoba, dan penyediaan jasa prostitusi. Member BIGBANG ini sudah menjalani pemeriksaan pertama pada Rabu (27/02) malam.

Ia menjalani pemeriksaan selama kurang lebih 8,5 jam untuk menjawab sejumlah pertanyaan terkait dugaan obat-obatan dan penyediaan jasa prostitusi, serta melakukan tes urin, “Pemeriksaan untuk semua tuduhan sudah selesai. Terkait obat-obatan, saya sudah melalui tes dengan unit narkotik,” kata Seungri.

Melalui awak media, Seungri mengucapkan permintaan maafnya ke publik, “Sekali lagi, saya minta maaf telah menyebabkan masalah dan kemarahan dengan berbagai kontroversi dan tuduhan. Saya akan bekerja sama dengan proses pemeriksaan agar kebenaran bisa terungkap secepatnya”.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio