Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Telah Hubungi Pihak Agensi, Pemerintah Kota Taebaek Akan Sponsori Pernikahan SongSong Couple?
21 Juli 2017 23:00 | 3464 hits

DREAMERS.ID - Pernikahan antara Song Joong Ki dan Song Hye Kyo nampaknya menjadi salah satu pernikahan yang sangat dinantikan banyak orang. Tak hanya dari kalangan penggemar, belum lama ini pemerintah kota Taebaek juga menunjukkan rasa antusiasnya agar pasangan Song-Song ini dapat menggelar pernikahan di kota tersebut.

Melansir Kpopherald, pejabat kota Taebaek baru-baru ini diketahui mengunjungi agensi Song Joong Ki untuk menyampaikan harapan penduduk kota agar pasangan ini menikah di theme park di kota ini. Pejabat tersebut juga menguraikan rincian dukungan kota untuk pernikahan mereka kepada agensi, termasuk menyediakan penghulu, fasilitas penikahan outdoor dan akomodasi bulan madu.


Image source: kpopherald

Baca juga: Ayah Dua Anak, Song Joong Ki Ungkap Bedanya Punya Anak Perempuan dan Laki-laki

"Saya dan 50.000 penduduk Taebaek dengan tulus berharap agar penikahannya digelar di theme park Descendants of the Sun, tempat di mana pengambilan gambar drama dilakukan dan cinta keduanya bersemi,” ujar pejabar Kota Taebaek tersebut.

Theme park kota Taebaek kabarnya dibangun di sekitar lokasi syuting drama hit yang dibintangi pasangan ini, ‘Descendants of the Sun’. Tempat ini digunakan untuk merekonstruksi ulang gereja Urk dalam drama. Lokasi ini diketahui juga memiliki sebuah patung SongSong Couple sedang berciuman, yang dibuat berdasarkan adegan dalam drama.

Meski telah menyampaikan niat baik tersebut ke agensi yang menaungi Song Joong Ki, namun hingga kini belum ada tanggapan lebih lanjut dari pihak agensi. Sementara itu, pasangan Song Joong Ki dan Song Hye Kyo akan menikah pada tanggal 31 Oktober mendatang.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio