Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Niat Unjuk Gigi Lagi, Kim Soo Hyun Justru Dapat 'Jebakan' dari 'Infinite Challenge'
26 Juni 2017 12:00 | 5745 hits

DREAMERS.ID - Setelah sempat pamer kebolehan bermain olahraga bowling pada episode dua minggu lalu, kini Kim Soo Hyun kembali hadir di episode terbaru 'Infinite Challenge' untuk unjuk gigi lagi, namun ternyata hasil akhir tak seindah yang dibayangkannya.

Dalam episode terbaru bertema 'Let's Find the Delicious Food Truck' yang tayang pada Sabtu (24/06) kemarin, aktor film 'Real' itu untuk kedua kalinya menjadi bintang tamu. Ia hadir bertemu dengan para produser dan menerima penghargaan atas prestasinya dalam olahraga bowling.

Bukan hadiah spesial, justru tantangan untuk bertanding bowling lagi yang didapatnya, "Kami sudah menyiapkan food truck sebagai hadiah. Ayo main sekali lagi, Kim Soo Hyun". Sang aktor pun merasa tertantang dan menyanggupi ajakan tersebut.

Baca juga: Kim Soo Hyun Akhirnya Buka Suara Soal Rumor Pacaran dengan Kim Ji Won, "Drama adalah drama"

"Di episode sebelumnya, aku berakhir dengan skor 170 sampai 180 padahal aku biasa meraih skor 190. Aku butuh kesempatan untuk 'menyelamatkan' diriku. Aku masih punya banyak (kemampuan) yang bisa ditunjukkan," katanya.

Namun, member 'Infinite Challenge' juga sudah menyiapkan trik tersendiri untuk bisa memenangkan pertandingan. Mereka memanipulasi lintasan agar tetap bisa mendapatkan strike dengan cara melempar bola apapun. Kim Soo Hyun yang tidak mengetahui trik tersebut merasa was-was begitu melihat skor bagus yang dicetak para member.

Tetapi akhirnya ia menyadari kecurangan itu karena pin bowling yang seharusnya jatuh ke arah belakang justru ke depan, ia pun hanya bisa tertawa saja. Sudah terlanjur basah, member Park Myung Soo dan Yoo Jae Suk lantas melakukan aksi lucu setiap melempar bola dan terus meraih strike.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio