Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Bikin Heboh, Musisi Legendaris Kenny G Tampil Tiba-Tiba Secara Eksklusif dalam Pesawat Ini!
25 April 2017 14:30 | 1813 hits

DREAMERS.ID - Penerbangan ‘tak biasa’ mengagetkan penumpang karena disuguhkan alunan saxophone merdu dari sang musisi legendaris, Kenny G. Secara mendadak alias impromptu, saxophonist kelas dunia itu mengeluarkan alat musiknya dan memainkan beberapa lagu.

Ya, hal itu terjadi di penerbangan beruntung milik maskapai Delta dengan rute Tampa, Florida menuju Los Angeles. Ternyata bukan hanya ‘iseng’ dan buat heboh semata, ada alasan manis dari inisiatif Kenny G. tersebut.

Melansir Daily Mail, seorang pramugari mengumumkan jika Kenny G akan tampil di dalam pesawat tersebut jika berhasil mengumpulkan dana sumbangan sebesar US$1.000 dari para penumpang. Siapa sangka jika ia mengumpulkan lebih dari US$2.000 hanya dalam waktu 5 menit!


Image source: Page Six

Sumbangan tersebut didonasikan untuk lembaga yang memang difasilitasi maskapai Delta, bernama Relay For Life. Kenny G pun menuai pujian karena ikut andil dalam mengumpulkan dana amal secara taktis untuk penelitian penyakit kanker.

Dari beberapa video yang beredar di sosial media, terlihat pria yang telah menjual karyanya sebanyak 75 juta kopi di seluruh dunia itu memainkan saxophone sambil berjalan di lorong kabin dengan lantunan lagu-lagu miliknya.

(rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio