Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Salut! Di Waktu Senggang, EXO-K Selalu Sempatkan Lakukan Kegiatan Amal
20 Januari 2013 16:16 | 5178 hits

Menyabet gelar sebagai boyband rookie terpopuler 2012 lantas tak membuat par amember EXO, khususnya EXO-K menjadi lupa untuk berbagi kepada sesama. Grup dibawah naungan SM Entretainment ini sudah mempunyai sifat yang sangat dermawan di usia mereka yang masih muda-muda. Ditengah jadwal mereka yang padat, EXO-K yang terdiri dari Suho, Kai, D.O, Chanyeol, Sehun, dan Baekhyun ini masih mampu menyempatkan diri untuk melakukan kegiatan amal.

Dilansir Allkpop, seorang perwakilan suatu LSM mengungkapkan bahwa sejak tahun lalu member EXO-K telah melakukan kunjungan sukarela dengan membantu bersih-bersih dan bermain dengan anak-anak.Mereka sangat terkejut mengetahui bahwa dari pihak EXO-K duluan yang menghubungi mereka, dan menanyakan apakah mereka dapat berkunjung.

Perwakilan LSM tersebut melanjutkan, “Para member EXO-K melakukan banyak hal dengan baik dan terlihat menikmatinya. Mereka terlihat lebih cerdas dan lebih sehat dari banyak orang di usia mereka. Walaupun anak-anak mengenali mereka sebagai penyanyi dan mengganggu mereka, para member pun tetap mengajak mereka bermain.”

Baca juga: Konser di Jakarta, Suho Janji EXO Akan Kembali Bersatu Bareng Sehun dan Kai Secepat Mungkin

Menanggapi sikap terpuji yang dilakukan oleh anak-anak asuhannya tersebut, SM Entertainment pun turut memuji. “Bahkan sebelum mereka debut melakukan telah melakukan kegiatan amal. Kami memperhatikan bahwa mereka sering mengunjungi pusat anak-anak, panti jompo, dan juga beberapa pusat kegiatan kemanusiaan lainnya. Setelah menerima banyak cinta dari fans, mereka tak mau menjadi terbiasa dengan hanya menerima, tapi juga bersemangat menjadi orang yang memberi. Jadi kami menyarankan mereka untuk melakukan kegiatan amal.”

Para member EXO-K pun kembali ditanya oleh agensi mereka apakah mereka akan tetap melanjutkan kegiatan amal ini bahkan setelah mereka debut, mereka pun memilih untuk tetap melanjutkan kegiatan mulia tersebut. “Setiap saat memiliki waktu senggang diantara jadwal, mereka pun melakukan kegiatan sukarela,” kata perwakilan SM Entertainment.

Ganteng, berbakat, terkenal, dan dermawan! EXO-K Daebak! Salut!

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio