Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Inilah Daftar Idola K-Pop Pertama yang Dikonfirmasi akan Hadir di '30th Golden Disc Awards'
05 Januari 2016 13:42 | 2515 hits

DREAMERS.ID - Satu lagi ajang penghargaan bergengsi di industri musik Korea Selatan yang siap digelar, yaitu ‘Golden Disc Awards’. Digelar yang ke-30 kalinya, ajang ini pun siap kehadiran para idola K-Pop ternama yang sukses bersinar di tahun 2015 lalu.

Berdasarkan perwakilan Golden Disc pada 4 Januari, beberapa idola K-Pop pertama yang telah dikonfirmasi kehadirannya ialah Big Bang, SHINee, B2ST, BTS, f(x), dan VIXX yang juga dikonfirmasi akan memberikan aksi panggung memukaunya.

“Untuk perayaan ke-30 Golden Disc Awards, kami telah menyiapkan penampilan dengan skala yang lebih besar dari yang pernah kami lakukan sebelumnya. Dua puluh idola K-Pop telah dikonfirmasi akan tampil,” ungkap perwakilan Golden Disc Awards, dikutip Allkpop.

Tahun ini, Golden Disc Awards membagi penghargaan ke dalam tiga kategori, yaitu ‘Album Awards’ untuk album fisik, ‘Digital Album Awards’ untuk lagu yang dirilis secara digital, dan ‘New Artist Awards’ untuk para pendatang baru berprestasi.

‘30th Golden Disc Awards’ telah dikonfirmasi akan digelar pada 20 dan 21 Januari, bertempat di Shenzhen Bay Sports Center, Shenzhen, Cina. Victoria f(x) dan Seohyun SNSD pun didapuk menjadi salah satu MC di ajang ini.

(ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio