Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Lisa BLACKPINK Menandatangani Kontrak dengan RCA Records untuk Rilisan Musik Solo
11 April 2024 09:10 | 504 hits

DREAMERS.ID - Lisa BLACKPINK dan agensinya LLOUD telah mengumumkan kemitraan baru dengan RCA Records. Berdasarkan kesepakatan itu, Lisa akan merilis musik solo baru dengan RCA Records dan memiliki kepemilikan penuh atas semua rekamannya.

Berbicara mengenai kesepakatan tersebut, Lisa berbagi, "Aku sangat bersemangat untuk bergabung dengan keluarga RCA dan aku yakin mereka adalah tim terbaik untuk menciptakan pergerakan yang lebih besar dalam karir soloku.

Baca juga: Jennie, Lisa, ENHYPEN, dan XG Akan Tampil di Panggung Coachella 2025

Dia menambahkan, "Kami berharap dapat menunjukkan kepada dunia semua yang telah kami persiapkan."

Dalam pernyataan bersama, CEO RCA Peter Edge dan COO John Fleckenstein berkata, "Kami sangat bangga dapat bermitra dengan Lisa dan Lloud Co.! Lisa adalah talenta multidimensi dan kekuatan global yang tak terbantahkan. Kami sangat senang menyambut dia dan timnya ke keluarga RCA Records."

Lloud Co. diluncurkan oleh Lisa awal tahun ini dalam upaya menciptakan platform untuk menampilkan keseluruhan visinya dalam musik dan hiburan yang melampaui batas.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio