Dreamland
>
Artis
>
Article

Update Kondisi Terkini Lee Je Hoon Pasca Operasi Usus Besar

16 Oktober 2023 16:59 | 226 hits

DREAMERS.ID - Pada awal bulan ini, Lee Je Hoon dilarikan ke rumah sakit karena sakit perut yang parah. Dia kemudian didiagnosa menderita ischemic colitis atau kolitis iskemik dan harus menjalani operasi darurat.

Menurut laporan media OSEN pada Senin (16/10), operasi darurat Lee Je Hoon berjalan dengan baik dan dia keluar dari rumah sakit minggu lalu, setelah dua minggu dirawat. Dia saat ini berada di rumah untuk fokus pemulihan.

Laporan juga menyebutkan bahwa bintang drama Taxi Driver tersebut mungkin dapat melanjutkan aktivitas promosinya akhir minggu ini atau minggu depan. Lee Je Hoon juga dikabarkan berencana untuk segera kembali ke lokasi syuting drama.

"Kesehatannya telah meningkat pesat dan dia sekarang dapat menjalani kehidupan normal. Dia berencana untuk menyelesaikan jadwalnya yang tertunda paling cepat minggu ini atau minggu depan, dan dia juga akan kembali syuting sesegera mungkin," kata teman Lee Je Hoon kepada OSEN.

Baca juga: Lee Je Hoon Inginkan Detektif Park Young Han Ada di Dunia Nyata

Lee Je Hoon diketahui membintangi drama baru MBC Investigation Chief: The Beginning, yang akan ditayangkan tahun depan.

Apa itu Ischemic Colitis?

Melansir Mayo Clinic, ischemic colitis atau kolitis iskemik terjadi ketika aliran darah ke bagian usus besar berkurang mungkin disebabkan oleh penyempitan pembuluh darah yang menyuplai usus besar, atau tekanan darah rendah.

Gejalanya berupa nyeri atau kram di perut kanan atau kiri, keluar darah saat buang air besar, diare, dan mual. Kolitis iskemik di bagian kanan memiliki resiko komplikasi parah lebih tinggi sehingga dibutuhkan operasi.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio