Dreamland
>
Musik
>
Article

Super Junior D&E Sukses Menggelar Fancon Pertama di Jakarta, Lawak Terus!

26 Agustus 2023 23:00 | 1414 hits

DREAMERS.ID - Super Junior D&E telah sukses menggelar D&E WORLD TOUR FANCON - [#DElight_Party] IN JAKARTA. Ini menjadi fancon pertama sub unit Donghae dan Eunhyuk di tanah air.

Digelar di Tennis Indoor Senayan pada 26 Agustus, fan concert tersebut berlangsung meriah dengan banyak penggemar yang hadir. Durasi sekitar 2,5 dirasa kurang oleh ELF, nama fandom resmi Super Junior.

Fancon dibuka dengan penampilan tiga lagu upbeat mulai dari Zero, B.A.D, dan Danger. Diiringi oleh band, Donghae dan Eunhyuk melanjutkan penampilan dengan lagu Sunrise dan 'Bout You setelah berganti kostum.

Dalam sesi ngobrol, keduanya meminta rekomendasi makanan Indonesia selain nasi dan mie goreng. Kemudian fans menjawab bakso, mie ayam, dan produk mie instan yang diiklankan Siwon, lalu Eunhyuk berkata, "Mungkin setelah Siwon bisa kita jadi modelnya."

Baca juga: SUPER JUNIOR-D&E Resmi Merilis Album Baru '606' dengan 'GGB'

Masuk ke sesi games, mereka ditantang untuk menyelesaikan lima permainan dalam waktu 99 detik. Tahap tersulit rupanya ada pada permainan ping pong dan Beware of Dog, di mana mereka harus mengambil tulang berwarna biru sebelum si anjing marah.

Kemudian berlanjut ke sesi pembacaan pesan dari penggemar. Lucunya, ada penggemar yang menempelkan undangan pernikahan. Donghae dan Eunhyuk kemudian menantang semua pacar ELF untuk datang ke konser, "Masa cewek dibiarin pulang malem sendiri. Mana sini pacarnya suruh datang," kata mereka posesif terharap fans.

Tensi konser sedikit diturunkan dengan menampilkan lagu ballad Gloomy, Growing Pains, Home, dan Need U. Lalu suasana kembali dibuat panas dengan lagu I wanna dance dan lagu kebangsaan, Oppa Oppa.

Super Junior D&E menutup konser dengan membawakan lagu Share My Love, medley Mamacita, Sorry Sorry, dan Bonamana, serta Choki Wa. Mereka berjanji akan datang lagi ke Indonesia untuk konser sub unit, dan membocorkan akan ada album baru.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio