Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Cerita Anthony Ginting yang Tak Ingin 'Jumawa' Setelah Juarai China Open 2018

25 September 2018 17:19 | 2069 hits

DREAMERS.ID - Torehan prestasi kejuaraan China Open 2018 yang diraih Anthony Ginting membuat banyak orang memuji keliahaiannya memainkan raket, pasalnya bukan hanya kemenangan namun Ginting juga berhasil melumpuhkan 4 juara dunia badminton.

Melansir Okezone, julukan The Giant Killer pun disematkan pads Ginting.  Tidak hanya itu, bahkan sebagian besar pihak juga percaya bahwa dunia bulu tangkis akan memasuki era baru, di mana Anthony akan menjadi sorotan utamanya. Anthony disebut-sebut bakal menggeser bintang-bintang lama seperti Lin Dan dan Chen Long.

Mendapat ekspektasi besar dari masyarakat, Anthony enggan jemawa. Menurutnya, bukan suatu yang bijak jika dunia bulu tangkis kini disebut telah memasuki era keemasannya. Pasalnya, Anthony merasa kalau ia masih belum mampu membuktikan diri tampil konsisten.

Selain itu, Anthony juga menyebut kalau saat ini dunia bulu tangkis dipenuhi oleh para pemain top yang berusia muda. Nama-nama seperti Momota, Axelsen, hingga Shi Yuqi disebut Anthony memiliki kualitas bagus, dan tidak mudah untuk dikalahkan. Meski demikian, Anthony tetap mengucapkan terima kasih atas berbagai pujian dan harapan yang diberikan kepadanya.

"Eranya Ginting? Mungkin belum ya, nanti kalau saya sudah bisa konsisten, mungkin bisa. Soal komentar mengenai saya adalah salah satu pemain yang paling bertalenta, saya ucapkan terima kasih, saya tidak tahu mengomentari ini, biar orang yang menilai. Generasi muda tunggal putra saat ini banyak sekali yang bagus, Momota, Axelsen, Shi Yuqi dan masih banyak lagi," ucap Anthony, menyadur dari laman resmi PBSI, Selasa (25/9/2018).

Baca juga: Inilah Isi Sepucuk Surat Pada Anthony Ginting Dari Seorang Volunter China Open 2018

 

 

 

 

 

(mdi)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio