Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

Menikmati Pemandangan Laut Sambil Berwisata Ala 'Finding Dory!

22 Juli 2016 17:20 | 1848 hits

DREAMERS.ID - Siapa bilang dunia fiksi seperti animasi tidak bisa menyatu dengan kegiatan wisata? Sebuah perusahaan wisata AirBnb bekerjasama dengan Disney demi membawa dunia salah satu karakter terkenalnya hidup ke alam nyata.

Peluang wisata ternyata terdapat  dalam sebuah film Finding Dory´yang bercerita tentang seekor ikan jenis blue tang bernama Dory yang memiliki penyakit hilang ingatan dalam jangka waktu pendek, berusaha mencari keluarganya yang ‘hilang’.

Nah, satu lokasi terkenal di dunia yaitu Great Barrier Reef disulap sedemikian rupa untuk memanjakan para wisatawan untuk merasakan pengalaman hidup ala Dory! Fyi, ‘Finding Dory’ memang diceritakan mengambil latar tempat di lokasi terumbu karang terbesar dunia itu.


Image source: Mashable

Namun untuk awal, lokasi wisata eksotis ala Dory ini terbatas untuk pemenang kontes mempromosikan film ‘Finding Dory’ saja. Walau hanya satu malam, wisatawan akan dimanjakan dengan bermandi sinar matahari di tengah laut jernih yang bawahnya terdapat terumbu karang warna-warni.

Baca juga: 'Demam' Fantasi dan Super Hero Jadi Pilihan Film terbaik 2016 Versi Dreamers.id!

Menyatu dengan alam, fasilitas penginapan terapung ini termasuk kamar tidur dan sofa nyaman. Namun jangan harap ada dinding yang menutup aktivitas kamu ya, Dreamers. Saat waktunya makan, pengunjung akan dibawa ke pinggir pantai untuk menyntap hidangan lezat sambil menikmati matahari terbenam.


Image source: Mashable

Tidak menutup kemungkinan lokasi wisata bernama ‘Live Like Dory’ ini akan dibuka untuk umum. Berjemur, berenang di laut dan wisata kuliner, kegiatan liburan di sini benar-benar sambil menyelam minum air ya! ^^

(rei/Mashable)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio