DREAMERS.ID - AB6IX membagikan pemikiran mereka tentang album baru, rencana masa depan, dan lainnya dalam sebuah wawancara. Boy group ini comeback pada 18 Januari dengan merilis album repackage ‘SALUTE: A NEW HOPE’, yang menampilkan lagu utama ‘STAY YOUNG’.
Saat memperkenalkan album baru dan lagu utama mereka, Jeon Woong berkata, "'SALUTE: A NEW HOPE' adalah album yang bertujuan untuk menyampaikan pesan harapan dan kenyamanan untuk membantu ketidaknyamanan yang dirasakan kaum muda.” Kim Dong Hyun berbagi, “Lagu utama kami 'STAY YOUNG' mudah untuk didengarkan sekaligus memiliki ritme yang ceria. Itu adalah lagu yang mengingatkan kata 'masa muda'."
Park Woo Jin mengungkapkan bahwa dibandingkan dengan promosi ‘SALUTE’ yang intens dan karismatik, kali ini mereka akan menunjukkan versi ceria dari diri mereka dengan energi penuh harapan melalui ‘STAY YOUNG’.
Baca juga: AB6IX Berjuang Keluar dari Kegelapan dalam MV Comeback LOSER
Saat ditanya b-side mana yang akan mereka rekomendasikan, Jeon Woong memilih ‘ENCORE (Feat. ABNEW)’. Dia menjelaskan, “Ini menampilkan suara dari penggemar kami ABNEW, jadi aku merasa tersentuh setiap kali mendengarkannya. Setelah COVID-19 berakhir, aku pikir akan sangat menyentuh untuk menyanyikan lagu ini bersama dengan penggemar di sebuah konser.”Kim Dong Hyun memilih lagu ‘SURREAL (Alternative Rock Mix)’. Dia berkata, “Ini adalah lagu yang sangat saya sukai sejak album kami sebelumnya 'VIVID', tapi aku rasa akan lebih baik jika kalian mendengarkannya karena versi remix dengan suara rock band yang intens ini juga sangat bagus.”
Park Woo Jin dan Lee Dae Hwi juga memilih ‘ENCORE (Feat. ABNEW)’ sebagai rekomendasi mereka. Park Woo Jin berkata, “Kami tidak bisa mendengar teriakan fans kami saat kami berada di atas panggung belakangan ini karena COVID-19, tapi 'ENCORE (Feat. ABNEW)' menyertakan suara dari fans kami jadi aku pikir itu luar biasa bahwa aku bisa mendengar sorakan dan teriakan fans kami setiap kali saya mendengarkannya. Selain itu, aku akan merekomendasikannya karena lagunya sendiri cocok untuk musim dingin.”
Lee Dae Hwi juga mendeskripsikan lagu tersebut sebagai lagu yang bermakna karena suara para fans dan membagikan harapannya agar mereka dapat segera menyanyikannya bersama dengan penggemar di konser.
(fzh)