Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Shin Min Ah Pakai Gaun Pengantin Karya Desainer Lebanon Senilai 477 Juta
22 Desember 2025 11:00 | 15899 hits

DREAMERS.ID - Gaun pengantin yang dikenakan Shin Min Ah dalam acara pernikahannya dengan Kim Woo Bin telah menarik perhatian publik.

Pada 22 Desember, agensi AM Entertainment merilis foto-foto resmi dari pernikahan Shin Min Ah dan Kim Woo Bin yang digelar pada 20 Desember 2025. Upacara pernikahan berlangsung intim pada pukul 19.00 waktu setempat di Dynasty Hall, The Shilla Hotel, Jung-gu, Seoul. 

Dalam foto yang dirilis, Shin Min Ah tampil memukau mengenakan gaun pengantin putih murni rancangan Elie Saab dari koleksi Bridal Spring 2026.

Gaun tube-top dengan desain hati yang lembut dan detail seperti bunga salju tersebut memperlihatkan kesan anggun sekaligus romantis. Detail pita putih tipis di bagian pinggang berhasil menonjolkan lekuk tubuh Shin Min Ah secara sempurna. Ia melengkapi penampilan dengan kalung choker berhiaskan berlian yang membuatnya tampak seperti boneka hidup.

Gaun pengantin yang dikenakan Shin Min Ah diketahui merupakan salah satu kreasi terbaru dari Elie Saab dengan harga sekitar 28.600 dolar AS atau setara dengan Rp 477 juta (kurs saat ini). Elie Saab, merek haute couture asal Lebanon yang dipimpin oleh desainer Elie Saab, telah lama menjadi favorit para selebritas Korea.

Beberapa nama besar seperti Son Ye Jin, Kim Yuna, Son Yeon Jae, dan Lee Da Hae pernah mengenakan gaun dari merek yang sama untuk pernikahan maupun sesi pemotretan.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio