Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Tur Dunia Dimulai, Rihanna Rilis Clip Rehearsal!
12 Maret 2016 23:00 | 2504 hits

DREAMERS.ID - Siap-siap untuk para penggemar Rihanna, karena penyanyi yang kerap disapa Riri ini akan memulai konser tur dunianya. Kota pertama yang menjadi pembuka konser adalah Jacksonville, Florida, pada 12 Maret. Sebelum dimulai, ia merilis sebuah video behind the scene latihan dan tampilan setting panggung untuk konsernya.

Rihanna mengupload video berdurasi 30 detik itu pada 11 Maret lalu melalui akun twitter pribadinya, "Aku tidak percaya bahwa aku akan memulai turku dalam waktu kurang dari 24 jam!! #NavyRDie #ANTI #ANTIWorldTour sampai ketemu di konser!," tulis Riri pada keterangan video tersebut.


Image source: twitter/@rihanna

Dalam video itu terlihat suasana latihan menyanyi sang bintang. Ia juga menari bersama para dancernya mulai dari ruang latihan sampai di atas panggung untuk rehearsal. Dalam beberapa detik juga terlihat panggung megah dan beberapa orang sedang sibuk mengatur venue.

Baca juga: Tampilan Perdana Rihanna Goda Super Bowl Halftime 2023

Sebelumnya ‘ANTI’ dijadwalkan rilis akhir tahun lalu. Namun karena kesehatannya menurun, Rihanna menunda perilisan album hingga Februari. Penundaan album itu juga berimbas pada keterlambatan konser tur Rihanna yang baru dapat berjalan sekarang.

Penyanyi berusia 28 tahun itu rencanaya akan berkolaborasi dengan pacarnya, Travis Scott (II) untuk konser di Amerika Utara. Sedangkan untuk konser Eropa, Rihanna akan ditemani dengan Big Sean dan The Weeknd.

(akap)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio