Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Rosé BLACKPINK Beri Bocoran Lagu Baru dan Minta Usulan Nama Fandom
12 Februari 2024 16:00 | 325 hits

DREAMERS.ID - Pada 11 Februari, Rosé BLACKPINK tiba-tiba mengaktifkan broadcast di akun Instagram pribadinya untuk berkomunikasi dengan penggemar di hari ulang tahunnya.

Pertama, sang idola menulis, “Hai semuanya, ini Rosiee ♡ Pertama-tama terima kasih banyak atas semua ucapan selamat ulang tahun. Aku sangat mencintai kalian semua.”

“Aku tahu aku telah absen selama beberapa waktu, namun aku telah bekerja sangat keras untuk beberapa hal yang membuatku sangat bersemangat. Aku tidak sabar menunggu kalian semua mendengar semuanya!!”

Baca juga: Rosé Catat Rekor Sebagai Solois Wanita K-Pop Pertama yang Masuk Top 3 Billboard 200

“Tapi karena ini hari ulang tahunku, seperti yang kadang-kadang aku lakukan pada hari ini, aku akan memberi kalian hadiah kecil,” lalu melanjutkan dengan memposting lagu baru berdurasi 20 detik yang sedang dia kerjakan berjudul ‘Vampirehollie’.

Rosé kemudian meminta bantuan penggemar, “Tetapi sekarang saatnya kalian memberiku hadiah sebagai balasannya. Tolong beri aku nama fandom ♡”

Perilisan lagu berbahasa Inggris yang akan datang dan pemilihan nama fandom dianggap sebagai petunjuk untuk aktivitas solo Rosé di masa depan. Fans bahkan berspekulasi bahwa sang idola akan mengikuti jejak sesama member BLACKPINK dan membuka labelnya sendiri.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio