DREAMERS.ID - Setelah 11 tahun menjadi member boy group NU’EST, Ren akhirnya debut sebagai solois! Pada 13 Juni, penyanyi itu merilis mini album pertamanya ‘Ren'dezvous’ yang menampilkan lagu utama ‘Ready to Move’.
Saat konferensi pers, Ren mengungkapkan, “Aku sangat lega dan senang akhirnya bisa melakukan debut soloku."
"Dalam mini album solo pertamaku 'Ren'dezvous', aku mencoba menggambarkan bahwa hari-hari terakhirku bekerja sebagai member NU'EST adalah pengalaman berharga yang berfungsi sebagai 'benih' untuk membantuku berkembang sebagai solois dan memulai yang 'musim' yang baru dalam hidupku.”
Genre lagu-lagu dalam album solonya bervariasi dari rock hingga pop dengan tujuan agar pendengar dapat memilih musik yang ingin didengarkan, sesuai selera mereka.
“Aku ingin menunjukkan kepada publik siapa aku sebenarnya melalui album ini, jadi aku sangat terlibat dalam semua proses pembuatan album ini. Aku ingin orang-orang menyadari bahwa aku mampu mencerna genre yang beragam,” kata Ren.
Baca juga: Ren eks NU'EST Mulai Wamil Sebagai Pekerja Layanan Sosial
Lagu utama ‘Ready to Move’ adalah track pop yang terdiri dari suara synthesizer dan ketukan sensual dengan lirik yang ditulis oleh Ren. Dia berkata, “Pesan dari lagu ini adalah sebagai solois, aku akan terus melangkah maju.”“Saat merencanakan penyajian lagu ini, aku pikir aku ingin menunjukkan versi diriku yang lebih alami dan santai. Itu sebabnya aku memutuskan untuk tampil dengan sesi live band daripada dengan tim penari,” imbuhnya.
Ren melanjutkan, “Butuh waktu yang cukup lama bagiku untuk mengeluarkan album ini karena aku ingin menyajikan album yang mendekati kesempurnaan.”
“Aku juga sangat merenungkan jenis musik apa yang ingin aku lakukan sebagai artis solo. Aku berharap untuk melakukan musik yang menunjukkan siapa aku sebenarnya dan musik yang dapat aku nikmati.”
Debut Ren sebagai solois akhirnya terlaksana lebih dari setahun setelah dia bergabung dengan agensi baru Big Planet Made (BPM) Entertainment pada Mei tahun lalu.
(fzh)