DREAMERS.ID - Beberapa hari terakhir ini banyak pengguna operator Telkomsel mengeluhkan gangguan saat menggunakan layanannya. Begitu pula dengan Telkom Indihome yang juga dilaporkan mengalami masalah pada layanannya.
Pada Selasa (5/11) ini, layanan internet Telkomsel dan Telkom Indihome kembali dilaporkan mengalami gangguan yang mengakibatkan sejumlah pengguna tak dapat mengakses situs web, media sosial, layanan chat, dan akses internet lainnya.
Baca juga: Pesona Xu Kai Antarkan Value Lebih Untuk Bundling Telkomsel dan WeTV!
Pengguna melaporkan gangguan ini melalui media sosial. Mengutip Kompas, seorang netizen menulis di Twitter, “Ini Indihome sama telkomsel pada kenapa sih? Masih bisa ngetweet pake wifi tapi foto sama video gak keluar. Telkomsel malah gak bisa dipake apa-apa.”Pengguna lain juga mengeluhkan hal serupa. Tak hanya di wilayah Jakarta, pengguna di Sumatera pun melaporkan hal yang sama, di mana seorang pengguna langsung menanyakan pada pihak terkait “@Telkomcare indihome payakumbuh lagi ada masalah.”
Kepada Kompas, Juru bicara Telkomsel mengonfirmasi bahwa memang benar ada jaringan yang down alias tumbang. Dan saat ini Telkomsel sedang mengupayakan layanan internet normal kembali.
(fzh)