Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Mengidolakan Karakter Disney, Wanita Ubah Hidupnya Jadi Putri Duyung!
15 April 2016 23:00 | 12076 hits

DREAMERS.ID - Kisah putri duyung memang cukup terkenal hampir di seluruh dunia. Bahkan ada sebuah kartun produksi Disney yang berkisah tentangnya. Meski itu hanya sebuah karya fiksi namun tidak sedikit orang yang mempercayai mitos keberadaan putri duyung di kehidupan nyata.

Kisah wanita cantik yang setengah badannya berbentuk ikan dan dapat hidup di dalam air ini ternyata menginspirasi seorang wanita untuk dapat seperti itu. Wanita bernama Melanie Long ini akhirnya ‘mengubah’ hidupnya untuk menjadi putri duyung mulai dari rambut hingga kostum mirip ekor ikan yang selalu dipakainya hingga saat ini.


Image source: Facebook/Mermaid Melanie

Melansir laman Mirror, sejak kecil Melanie Long memang sudah mengidolakan tokoh Disney, Ariel. Dan akhirnya wanita yang kini berusia 25 tahun ini mulai merealisasikan sosok putri duyung ke tubuhnya sendiri. Melanie mulai mengenakan kostum putri duyung ini sejak dirinya pindah ke Phuket, Thailand beberapa bulan yang lalu.

Baca juga: Banyak Dipertanyakan, Ini Penjelasan Tim Produksi Soal Putri Duyung 'Legend of the Blue Sea'

Pekerjaan Melanie yang menjadi seorang penyelam membuatnya sudah akrab dengan dunia air. Kemudian, dia dikontrak oleh sebuah kelompok amal untuk anak-anak di Thailand. Dan menjadi penghibur bagi anak-anak tersebut dengan kostum putri duyung. Seluruh kostum putri duyung yang dia pakai adalah hasil kreasi sendiri.

Namun menariknya, tak hanya tampilan fisik dari Melanie yang mirip putri duyung, wanita asal old Skotlandia ini mampu berenang hingga menyelam hingga kedalaman 85 meter di bawah laut tanpa bantuan alat pernapasan apapun.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio