Nian Gao berarti kue tahun baru, namun pengucapan gao juga sama dengan kata panjang atau tinggi. Oleh karena itu, kue ini juga melambangkan pencapaian ketinggian yang baru di tahun mendatang. Kue keranjang terbuat dari tepung beras ketan, gula merah, dan minyak yang dikukus. Beberapa versi kue keranjang memiliki campuran biji wijen putih, kurma merah, dan kacang di dalamnya.