DREAMERSRADIO.COM - Salah satu jajanan musim dingin yang populer khas dari negara Asia adalah bakpao. Yap, makanan satu ini sangat mudah ditemui dan didapat. Bila biasanya bakpao berbentuk bulat berwarna putih dengan beragam isi baik pasta kacang merah maupun daging lezat, tapi bakpao-bakpao ini punya bentuk lucu yang membuat kamu mungkin tak tega memakannya.
Di Cina makanan satu ini bertransformasi kedalam bentuk yang imut dan menggemaskan sehingga sangat menarik. Sehingga bakpao-bakpao tersebut jadi jajan paling favorit terutama di kalangan pelajar di negara tersebut.
Seorang wanita penjual makanan di kantin Northeast Agricultural University, Cina membuat sajian bakpao kreatif yang sangat populer di kalangan mahasiswa kampus tersebut. Ia menjual bakpao dengan beragam bentuk hewan lucu berwarna-warni.
Baca juga: Jangan Asal Manis, Perhatikan Jenis Makanan Ini Untuk Menu Buka Puasa
Dikutip dari Rocket News24, bakpao ini dijual seharga 2,50 yuan atau sekitar Rp.4800. Wanita yang membuat bakpao lucu ini dibuat dan dijualnya untuk memotivasi para siswa agar bisa belajar lebih keras. Sehingga bakpao menggemaskan ini bisa jadi buah tangan dan sajian istimewa bagi para murid.
Meskipun harganya lebih mahal dari sajian bakpao pada umumnya, namun para murid rela untuk mengantri demi mendapatkan sajian bakpao menggemaskan ini. Bakpao ini dibuat dengan menggunakan bahan pembuatan bakpao pada umunya. Diberi pewarna makanan alami untuk mempercantik tampilan dan sang pemilik kedai mempunyai imajinasi tinggi untuk menghasilkan karya bakpao imut ini.
Wah, kalau bakpaonya imut dan menggemaskan seperti ini, kamu jadi ikutan semangat belajar seperti para pelajar di Cina tersebutkah Dreamers?^^
(mya)