DREAMERSRADIO.COM - Bulan puasa akan segera datang. Sebagaimana lazimnya di Indonesia yang mayoritas penduduknya beragama Islam, maka kewajiban berpuasa selama sebulan penuh akan segera dilaksanakan. Meski selama berpuasa kita tidak memakan dan meminum apapun, olahraga juga tetap dibutuhkan lho dreamers.
Hanya saja, jumlah porsi dan penempatan waktu untuk berolahraga harus dibedakan dengan waktu normal diluar bulan puasa. Karena kondisi fisik dan metabolisme dalam tubuh yang juga berbeda. Dilansir dari Republika, Dokter Spesialis Penyakit Dalam dan Konsultan Penyakit Lambung dan Pencernaan FKUI-RSCM, Ari Fahrial Syam, mengatakan bahwa olahraga tetap bisa dilakukan selama puasa.
Olahraga yang dimaksud adalah olahraga yang ringan, dan pelaksanaannya juga tidak memakan waktu yang lama. "Olahraga saat puasa cukup seperti Jalan-jalan pagi, bersepeda, atau aktivitas bergerak lainnya. Dan tidak perlu lama-lama, cukup 15 menit atau paling lama 30 menit saja," katanya.
Baca juga: Peristiwa Membanggakan Nasional yang Datang Dari Dunia Olahraga Sepanjang 2021!
"Untuk waktu olahraga yang tepat saat puasa, bisa dilakukan pada pagi hari sekitar jam setengah enam pagi. Atau bisa juga di jam-jam menjelang buka puasa, sehingga proses menunggu pergantian cairan tubuh tidak terlalu lama," lanjutnya.Dan menurut Ari lagi, tempat yang dipilih untuk berolahraga saat puasa adalah tempat yang rindang dan tidak mengakibatkan keringat keluar banyak. Jika tidak, nantinya bisa melemahkan tubuh karena dehidrasi.
"Olahraga saat puasa sangat penting, namun harus disesuaikan dengan kondisi fisik dan kemampuan tubuh. Maka dari itu, pemilihan waktu, durasi, jenis olahraga dan tempat berolahraga harus diperhatikan baik-baik," pungkasnya.
Hmm.. okedeh. Siap untuk berpuasa dan berolahraga 'kan, Dreamers? ^^ (syf)