Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Boston, Kota Wisata Cantik yang Kini Tengah Berduka
16 April 2013 17:15 | 2994 hits

Suasana duka masih menyelimuti kota Boston akibat tragedi ledakan bom yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Padahal kecantikan Boston selalu menarik perhatian para wisatawan dan dijadikan sebagai destinasi wisata. Boston dikenal sebagai destinasi wisata yang cantik karena jajaran bangunannya yang bisa menarik mata para wisatawan, seperti New England Aquarium yang merupakan destinasi wisata paling populer.

Dikutip detikTravel dari situs Discovery Guide, New England Aquarium sudah berdiri sejak 1969. Akuarium raksasa yang terdiri dari 4 lantai ini, memiliki banyak hewan laut yang bisa turis lihat. Mulai dari ikan, hiu, dan pari bisa dilihat. Selain itu, tempat ini juga memiliki kolam raksasa sebagai tempat hidup para hiu, atau yang biasa disebut Shark Tank.

Boston juga tersedia tempat wisata yang berkonsep outdoor, yaitu Boston Common yang merupakan taman tertua di Boston namun tetap cantik. Boston Common memiliki jalan setapak yang dikelilingi pepohonan hijau. Tak jauh dari Boston Common terdapat Boston Public Garden. Ini adalah salah satu taman yang juga harus turis kunjungi saat ke Boston. Yang paling terkenal dari Boston Public Garden adalah patung induk bebek, yang sedang jalan beriringan dengan 8 anaknya.

Baca juga: Keren, Puisi Tersembunyi Ini Baru Muncul di Atas Aspal Jika Terkena Air!

Sayangnya, salah satu kawasan di sana rusak porak poranda akibat ledakan bom yang terjadi pada acara Boston Marathon. Ada 3 bom yang meledak, dua di sisi utara Boylston Street yang letaknya dekat dengan garis finish di Back Bay dan satu lagi di Perpustakaan JFK sekitar 3 mil atau sekitar 4,8 km dari garis finish. Semoga kejadian semacam ini tidak terulang lagi, dan awan berkabung segera hilang di langit Boston.

 

(detikTravel)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio