DREAMERS.ID - Jo Jung Suk dan Han Ji Min akan kembali dipertemukan dalam sebuah proyek drama. Bukan menjadi pemain utama, namun Jo Jung Suk akan tampil sebagai cameo dalam drama yang saat ini tengah dibintangi Han Ji Min, tvN ‘Familiar Wife’.
Pada 17 September, seorang sumber dari drama mengungkapkan bahwa Jo Jung Suk baru-baru ini telah menyelesaikan proses syuting untuk penampilan kejutannya. Ia akan memerankan kembali karakter yang ia mainkan di drama ‘Oh My Ghostess’ sebagai chef Kang Geon Woo yang merupakan cinta pertama Han Ji Min.
Baca juga: Reuni, Jo Jung Suk Ikut Bintangi Drama Baru Gong Hyo Jin 'Where the Stars Gossip'
Jo Jung Suk sebelumnya bekerja sama dengan penulis naskah drama ‘Familiar Wife’, Yang Hee Seung yang juga menulis drama ‘Oh My Ghostess’. Aktor yang juga kekasih dari solois Gummy ini memang diketahui berteman dengan Han Ji Min.Di tahun 2016 lalu, Han Ji Min juga pernah tampil sebagai cameo dalam drama yang dibintangi Jo Jung Suk, SBS ‘Jealousy Incarnate’. Ia berperan sebagai pasangan kencan buta Jo Jung Suk dan membuat Gong Hyo Jin cemburu.
Sementara itu, drama ‘Familiar Wife’ akan menayangkan episode ke-15 pada 19 September mendatang. Apakah karakter Jo Jung Suk yang menjadi cinta pertama Han Ji Min juga akan membuat Ji Sung merasa cemburu? Nantikan saja penayangannya ya Dreamers!
(fzh)