Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Duh, Rating Program Survival 'MIXNINE' Jeblok Capai Angka 0 Persen!
28 November 2017 14:30 | 2117 hits

DREAMERS.ID - Usai kesuksesan ‘Produce 101’ musim pertama maupun kedua, sekarang ini ada tiga program survival yang tayang bersamaan, yaitu KBS ‘The Unit’, Mnet ‘Stray Kids’, dan JTBCMix Nine’. Sayangnya, program survival bentukan YG Entertainment harus mengalami kenyataan pahit.

Berdasarkan data statistik yang dirilis oleh Nielsen Korea, episode terbaru ‘Mix Nine’ yang tayang pada Minggu (26/11) kemarin mencatatkan angka terendah, yakni mencapai 0 persen atau tepatnya 0,958 persen. Padahal di episode terbaru para trainee memberikan penampilan terbaiknya beradu mengcover lagu para senior.

Baca juga: Respon YG Entertainment Terhadap Gugatan Agensi Woo Jin Young 'MIXNINE' yang Gagal Debut

Perolehan rating memang terlihat terus menurun dari episode perdananya. Saat mulai tayang pada 29 Oktober, episode pertamanya meraih rating cukup memuaskan yaitu sebesar 1.919 persen. Kemudian mulai menurun di episode kedua 1.527 persen, sedangkan episode ketiga sempat naik ke angka 1.706 persen.

Angka tersebut kembali turun di episode keempat 1.301 persen, hingga akhirnya menyentuh angka 0 di episode kelima. Meski mencuri perhatian sejak sebelum tayang karena dikepalai oleh PD Han Dong Chul ‘Produce 101’, namun belakangan program survival ‘Mix Nine’ justru menuai banyak kritikan dari netizen, terutama para penonton yang hadir disana.

Sementara itu, YG Entertainment baru-baru ini mengungkapkan waktu debut dari kesembilan traineeMix Nine’ yang paling unggul hingga akhir kompetisi. Pada 27 November, YG Entertainment mengkonfirmasi bahwa sembilan member final akan debut pada April 2018.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio