DREAMERSRADIO.COM - Walau hanya menikah di layar televisi, pasangan Hong Jin Young dan Nam Goong Min membuat para penonton terkejut dengan pernyataan cinta mereka dalam episode terbaru ‘We Got Married’. Kira-kira sungguhan kah?
Dalam episode ‘We Got Married’ yang tayang di hari kasih sayang atau hari Valentine pad Sabtu (14/02), salah satu pasangan variety show pernikahan virtual yaitu Hong Jin Young dan Nam Goong Min seperti terbawa suasana. Pasalnya, pasangan ini saling menyatakan cinta.
Hal ini terjadi saat keduanya menikmati kencan dengan berseluncur salju. Berkencan ditempat yang bersalju dengan cuaca yang sangat dingin, keduanya makin menunjukkan kemesraan mereka dengan saling berpegangan tangan saat berseluncur bersama.
Baca juga: Cuplikan Chemistry Namgoong Min dan Jeon Yeo Bin di 'Our Movies'
Saat itulah Nam Goong Min meneriakkan, “Aku mencintaimu, Hong Jin Young!” yang dibalas dengan meniru layaknya film Jepang ‘Love Letter’, dengan menyapa sang suami virtual dengan mengatakan, “Apa yang sedang kau lakukan” dan “Aku mencintaimu”.Kemesraan keduanya tak sampai disitu, seperti pasangan kekasih sungguhan, keduanya pun sama-sama berbaring di atas salju setelah lelah seharian bersenang-senang. Bahan Hong Jin Young pun sempat mengusapkan pipinya ke pipi Nam Goong Min saat ia kedinginan. So Sweet!
(ncl)