Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Batal Main di Remake 'Nodame Cantabile', YoonA SNSD Akan Debut Film?
14 Juli 2014 19:17 | 3431 hits

Setelah sebelumnya beredar rumor bahwa YoonA akan bergabung dalam remake drama Korea 'Nodame Cantabille', sepertinya fans harus lebih bersabar untuk segera melihat kembalinya YoonA di layar kaca nih Dreamers!

Menurut sumber yang dilansir Soompi, perwakilan YoonA baru saja memberitahukan pada pihak produksi Nodame Cantabile untuk membatalkan penampilannya dalam drama tersebut.

SM Entertainment mengaku bahwa pihaknya menerima banyak sekali tawaran drama untuk YoonA di tahun ini, namun sayangnya drama remake dorama Jepang tersebut menjadi salah satu proyek yang harus ditolak oleh YoonA.

Baca juga: YoonA SNSD Pensiun dari MC MBC Gayo Daejejeon Setelah 10 Tahun

Sementara pembatalan perannya di drama diumumkan, pada Senin (14/7), kekasih Lee Seung Gi ini justru dikabarkan untuk segera melakukan debut film layar lebarnya berjudul 'Goodbye Ani', sebuah film kerjasama antara Korea Selatan dan Cina. YoonA pun disebut akan mengisi peran utama wanita dengan lawan main aktor Mandarin Eddie Peng.

'Cantabille Romance' (judul versi Korea Nodame Cantabile) baru mengkonfirmasi tiga pemain utama mereka yaitu aktor Joo Won, Bae Yoon Sik dan Dohee Tiny-G. Siapa ya kira-kira yang lebih cocok perankan karakter Noda Megumi yang bersifat 4D ini Dreamers?

(prl)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio