DREAMERS.ID - Sebelumnya, TVING telah mengkonfirmasi bahwa drama Work Later, Drink Now akan dilanjutkan ke musim kedua dengan empat karakter utama yang sama yakni Lee Sun Bin, Han Sun Hwa, Eunji Apink, dan Siwon Super Junior.
Berdasarkan webtoon, Work Later, Drink Now adalah drama tentang tiga teman yang punya tradisi minum-minum bersama setelah bekerja. Mereka akan minum sampai pagi di kedai langganan, saling bercerita dan melupakan masalah hidup sejenak.
Lee Sun Bin berperan sebagai penulis naskah televisi Ahn So Hee, Han Sun Hwa berperan sebagai instruktur yoga Han Ji Yeon, dan Jung Eun Ji Apink berperan sebagai YouTuber origami Kang Ji Goo. Choi Siwon Super Junior berperan sebagai Kang Book Goo, direktur produksi variety show.
Penulis naskah Wi So Young sekali lagi akan kembali untuk menceritakan kisah menyentuh di Work Later, Drink Now Musim 2, sementara sutradara Park Soo Won yang sebelumnya mengarahkan drama Birthcare Center akan bergabung dengan tim produksi.
Pada 7 Juli, tim produksi Work Later, Drink Now 2 membagikan foto para pemain yang bersatu kembali sebelum syuting. Mirip dengan karakter mereka, Lee Sun Bin berpose menggemaskan, Han Sun Hwa tersenyum cerah, Jung Eun Ji tersenyum halus, serta Choi Siwon memasang ekspresi santai dan lucu.
Tim produksi berbagi, “Kami sangat senang dapat bekerja dengan para aktor yang memiliki energi yang tidak berubah bahkan setelah waktu berlalu. Karena kami akhirnya memulai syuting pertama kami, kami akan melakukan yang terbaik untuk membawa [tingkat] gairah saat ini sampai akhir, jadi harap nantikan itu.”
Work Later, Drink Now 2 dijadwalkan tayang perdana pada paruh kedua tahun 2022. Serial tersebut juga diundang ke Festival Seri Internasional Cannes 2022 pada awal tahun ini.
(mth)