Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Park Bo Young Diincar untuk Bintangi Drama Terbaru Sutradara All Of Us Are Dead
05 Februari 2022 10:15 | 1064 hits

DREAMERS.ID - Park Bo Young mendapatkan banyak tawaran peran setelah menyelesaikan drama Doom At Your Service pada tahun 2021 lalu. Salah satunya adalah tawaran dari drama terbaru karya sutradara serial Netflix All Of Us Are Dead.

Pada 4 Februari, outlet media JoyNews24 melaporkan bahwa Park Bo Young telah mendapatkan peran dalam adaptasi drama adaptasi webtoon berjudul Morning Comes to Psychiatric Wards Too (terjemahan literal).

Sutradara Lee Jae Kyu akan memimpin proyek tersebut. Ia sebelumnya dikenal mengarahkan drama populer Beethoven Virus, Damo, Intimate Strangers, dan terakhir All of Us Are Dead yang tengah menikmati popularitas global.

Sementara itu, Morning Comes to Psychiatric Wards Too digambarkan sebagai drama penyembuhan tentang berbagai jenis insiden yang terjadi di bangsal psikiatri. Berdasarkan pengalaman nyata dari seorang perawat psikiatri, drama ini akan berkisar pada kisah perawat Jung Shi Na.

Park Bo Young dilaporkan akan memainkan peran utama Jung Shi Na. Dan jika ia menerimanya, maka akan menjadi proyek comeback akting setelah satu tahun. Sekaligus tantangan baru bagi aktris cantik tersebut membintangi drama bertema medis.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio