Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Siap-Siap! LRT Akan Beroperasi Akhir Oktober Tahun Ini
23 Agustus 2019 23:00 | 1022 hits

DREAMERS.ID - Setelah sekian lama tidak ada kabar, LRT Jabodebek diinformasikan akan beroperasi bulan Oktober 2019.

Sebelum resmi beroperasi, rencananya LRT Jabodebek Cibubur-Cawang akan diberlakukan uji coba. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengatakan uji coba akan dilakukan awal September dengan menggunakan satu rangkaian kereta.

Ia menambahkan pada akhir September atau Awal Oktober, jumlah rangkaian kereta untuk uji coba akan bertambah tiga rangkaian. Jika sudah ada empat rangkaian kereta, Rini mengatakan LRT dapat langsung beroperasi tanpa harus menunggu seluruh rute selesai dikerjakan.

Baca juga: PT INKA Persero Rilis Kronologi Tabrakan LRT Jabodebek

"Kita harapkan sebelum akhir tahun (operasi), karena trainset permulaan September satu set, kita udah akan tes, akhir September 3 set, kalau ada 4 set kita cukup yakin opersional minimal Cibubur-Cawang pulang pergi," ujar Rini ketika sedang meninjau proyek LRT, Cibubur, Depok, melansir Detik.

Rini berharap jika uji coba berjalan lancar, LRT Jabodebek akan segera mendapatkan sertifikasi dari Kementerian Perhubungan. Sertifikasi ini sendiri merupakan izin untuk LRT agar dapat beroperasi secara komersial.

"Sekarang uji coba dulu, nanti dari Kementerian Perhubungan yang mempunyai izin harus memberikan sertifikasi. Makanya kalau September uji coba dan kerja sama dengan Kementerian Perhubungan, insyallah kita dapat sertifikasi komersial operation akhir Oktober," tutup Rini.

(mnc)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio