DREAMERS.ID - Peristiwa kebakaran studio animasi KyoAni atau Kyoto Animation di Kyoto, Jepang kemarin mendapat laporan update terbaru dari sisi korban jiwa. Kasus ini juga mendapat sorotan di jagat dunia maya hingga jadi Trending Topic Dunia.
Melansir CNN Indonesia, hingga kini gedung yang disinyalir dibakar oleh seorang pria itu merenggut nyawa 33 orang. Di mana menurut pengakuan saksi selamat, seorang pria masuk gedung setinggi tiga lantai itu berteriak “Mati!” hingga kemudian menyiram bahan bakar dan menyulutnya dengan api.
Kepolisian telah menangkap pelaku yang dilaporkan berusia 41 tahun itu sekitar pukul 10.00 waktu setempat. Pelaku disebut masih dirawat di rumah sakit setempat karena terluka akibat aksinya tersebut dan kini dijaga ketat oleh polisi.
Baca juga: [Exclusive Dreamers.id] DXTEEN Spill Deg-Degannya Pertama Kali Perform Di Depan NICO Indonesia!
Sebelumnya, dikatakan 1 orang tewas dan 12 orang lainnya sekarat di lantai pertama dan kedua. Namun ketika api berhasil dijinakkan, pemadam menemukan 33 orang meninggal dunia. Lokasi penemuan jenazah korban kebakaran berbeda-beda.Sebagian masih berada di dalam studio, sementara lainnya ditemukan di lantai tiga dan tangga yang mengarah ke atap gedung. Sejumlah saksi mengaku sempat melihat dua orang yang diduga korban sempat berjalan menuruni tangga. Sekujur badan mereka melepuh dan jejak kakinya penuh darah.
Direktur KyoAni, Hideaki Hatta, menyatakan kantor itu sempat menerima sejumlah surel berisi ancaman pembunuhan. Namun, dia enggan merinci apakah hal itu ada hubungannya dengan kejadian ini.
"Saya tidak bisa menahan kesedihan karena orang-orang yang menjadi ujung tombak animasi Jepang malah dilukai dan harus kehilangan nyawa," kata Hatta.
(rei)