Banyak kabar yang tersebar tentang kondisi sesungguhnya dari T.O.P, setelah ditemukan tak sadarkan diri dan masuk ke Ruang ICU salah satu rumah sakit di Seoul. Demi menghindari adanya kesalahpahaman, dokter yang menanganinya menggelar jumpa pers pada Rabu (07/06) siang waktu Korea Selatan.
Tim dokter Ewha Womans University Mokdong Hospital memberikan kronologi bahwa T.O.P masuk rumah sakit dibawa oleh tiga rekannya pada Selasa (06/06) pagi, dalam keadaan pingsan dan hanya bisa memberi tanggapan jika diberikan stimulasi kejutan yang kuat. Dari hasil tes, dokter menemukan rendahnya kandungan oksigen dalam aliran darah sehingga menyebabkannya sulit bernafas.
Untuk itu sore harinya ia langsung dimasukkan ke ICU. Dokter mengatakan T.O.P overdosis obat penenang jenis benzodiazepine sehingga menyebabkannya tidak sadar dengan kondisi darah yang buruk. Meski tidak bisa dipastikan, namun dokter meramalkan pasien dengan keadaan seperti itu tanpa riwayat penyakit lain, bisa pulih dalam waktu satu sampai dua minggu.