Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Tanpa Didampingi Orangtua, Jessica Akan Jalani Sidang Perdana Kasus Kematian Mirna Hari Ini
15 Juni 2016 10:30 | 2085 hits

DREAMERS.ID - Kasus kematian Wayan Mirna Salihin menghadapi babak baru. Sang tersangka, Jessica Kumala Wongso dijadwalkan akan melakukan sidang perdana hari ini Rabu (15/6).  

Sidang perdana tersebut akan digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jl Bungur Besar Raya, Jakarta Pusat sekitar pukul 14.00 WIB. Dalam sidang kali ini akan ada pembacaan surat dakwaan oleh Jaksa Penuntut Umum dari Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat. 

Menurut Kasie Pidum Kejari Jakpus Agus Setyadi, PN Jakpus telah menunjuk 3 hakim sebagai majelis hakim yaitu Kisworo sebagai ketua dengan anggota Partahi dan Binsar Panjaitan untuk kasus Jessica ini.

Sementara itu, dalam menjalani sidangnya Jessica akan didampingi oleh kuasa hukumnya dan sang paman, Yudi Wibowo Sukinto yang juga sebagai salah satu kuasa hukumnya.

Baca juga: Harapan Terakhir Kasus Sianida Jessica Wongso yang Buat Sang Ibu Terus Menangis

"Ibunya lagi sakit, orangtuanya belum bisa ikut lihat sidangnya hari ini," kata salah satu kuasa hukum Jessica, Andi Joesoef, kepada Kompas.com.

Menurut kuasa hukumnya, kondisi Jessica untuk menghadapi sidang perdananya hari ini disebut cukup baik namun agak tegang."Ya ada rasa kaget, tegang, gimana sih namanya pertama kali kayak begini," ujar Andi.

Seperti diketahui, Jessica dijerat Pasal 340 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tentang Pembunuhan Berencana dengan ancaman hukuman minimal 15 tahun penjara dan maksimal hukuman mati.

(dits/Detik/Kompas)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio