Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Agensi Beri Klarifikasi Status Mei Qi dan Xuan Yi di WJSN Usai Jadi Pemenang 'Produce 101' Versi Tiongkok
26 Juni 2018 07:16 | 2123 hits

DREAMERS.ID - Seperti dikabarkan sebelumnya, dua member dari girl group WJSN yaitu Mei Qi dan Xuan Yi menjadi peserta program survival ‘Produce 101’ versi Tiongkok. Meski awalnya mendapat pro kontra, namun pada akhirnya kedua penyanyi tersebut mendapat sambutan baik di negara asalnya tersebut hingga berhasil meraih juara.

Ternyata, kabar kemenangan keduanya justru membuat banyak penggemar khawatir. Pasalnya, dengan keluarnya mereka sebagai pemenang akan membuat Mei Qi dan Xuan Yi dipastikan debut bersama grup project besutan acara tersebut yang diberi nama Rocket Girls.

Baca juga: Starship Pastikan Luda dan Dawon Masih Menjadi Member WJSN Meski Keluar dari Agensi

Tak ayal, banyak penggemar yang khawatir dengan nasib grup mereka WJSN. Namun, tak lama Starship Entertainment selaku agensi yang menangani mereka pun angkat bicara tentang status Mei Qi dan Xuan Yi selanjutnya.

“Xuanyi dan Meiqi akan melakukan promosi sebagai anggota Rocket Girls dan Cosmic Girls secara bersamaan. Pada pertengahan kedua tahun ini, keduanya akan melakukan promosi bersama Cosmic Girls.” Ujar perwakilan Starship Entertainment.


Sementara itu, dalam kompetisi tersebut, Mei Qi diketahui berhasil menjadi jawara ‘Produce 101’ versi Tiongkok dengan perolehan suara sebanyak 185.244.357 suara dan Xuan Yi mengikuti di peringkat 2 dengan perolehan 181.533.349 suara.

(nnd)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio