Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Alasan Kocak Seungri Mengaku Senang Ditinggal 4 Member BIGBANG Wajib Militer
20 Maret 2018 19:40 | 4909 hits

DREAMERS.ID - Satu per satu member BIGBANG telah resmi menjalani tugas wajib militer. Saat ini hanya tinggal sang member  termuda alias maknae Seungri yang masih menunggu giliran. Ia sendiri dijadwalkan wamil setelah menyelesaikan aktivitasnya usai merilis album solo.

Seungri baru-baru ini terang-terangan tentang perasaanya terkait para member yang telah lebih dulu menjalani wamil. Hal tersebut diungkapkan saat menjadi tamu program MBC Radio Star bersama tiga member boy group Wanna One, Kang Daniel, Ong Seung Woo, dan Park Woo Jin.

Baca juga: Bantah Terlibat, Seungri Akan Tuntut Penyelenggara Acara Burning Sun Surabaya

Meski dirinya hadir seorang diri, namun dengan sifatnya yang blak-blakan, Seungri langsung memulai pembicaraan dengan usil dan berkata, “Aku adalah Seungri yang akhirnya menjadi ‘center’. Aku merasa sangat senang karena member lainnya sedang wamil!”

Pemilik nama asli Lee Seunghyun ini mengatakan bawa dirinya menyukai bahwa orang-orang memberinya perhatian secara penuh, membuat host dan bintang tamu lainnya tertawa terbaha-bahak. Seungri juga menyebutkan bahwa ia mendapat 100 SMS di pagi hari, memperlihatkan ekspresi wajah yang bahagia.

Di hari saat mereka melakukan syuting, Seungri dikatakan bertemu dengan member Wanna One 10 menit sebelum siaran untuk menyemangati mereka dengan penuh cinta dan dukungan. Dalam episode yang bakal tayang Rabu (21/3) ini, Seungri yang sudah lebih dari 13 tahun di industri hiburan sejak debut bersama BIGBANG mengungkapkan perubahan dan perjuangan sebagai seorang artis dan member sebuah grup.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio