Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Selamat! Mantan Member Spice Girls, Geri Halliwell Dinikahi Bos F1!
17 Mei 2015 10:26 | 2225 hits

DREAMERSRADIO.COM - Mantan Member girlband lawas Spice Girls, Geri Halliwell resmi menjadi seorang istri seorang bos balap F1, Christian Horner Jumat (15/05) kemarin. Mereka bertukar janji setia setelah bertunangan pada November tahun lalu.

Geri terlihat cantik memakai gaun lace putih berlengan ¾ dengan cadar senada dipadu sepatu platform berwarna gold. Tak lupa ia memegang buket bunga mawar dan peony berwarna pink.


Image Source: Mirror.co.uk

Namun dari keempat mantan rekan segrupnya, hanya Emma Bunton yang terlihat menghadiri upacara pernikahan di Gereja St. Mary’s, Bedfodshire, Inggris tersebut. Kedua sahabatnya yaitu Victoria Beckham dan Mel B mengucapkan selamat via Twitter.

"@GeriHalliwell Sending u love and happiness.Im so sad I couldn't be with you on your special day x I love u x" tulis istri pesepakbola David Beckham ini.

Baca juga: Pengakuan Kontroversial Mel B, Pernah Punya Hubungan 'Spesial' dengan Sesama Personel Spice Girls?

Mel B yang sebelumnya dikatakan akan terbang dari Amerika untuk menghadiri pernikahan Geri Halliwell pun membagikan kebahagiaannya lewat Twitter.

"@GeriHalliwell wishing you the most beautiful special day of your life, I love you xxxx” kicau Mel B.


Geri Halliwell (kiri) dan Christian Horner (Femalefirst.com)

Sedangkan seorang mantan member Spice Girls lainnya yaitu Mel C sedang disibukkan oleh program Asia’s Got Talent dengan menjadi juri bersama penyanyi Anggun, produser David Foster, dan mantan member F4 Vaness Wu.

Congratulations, Geri Halliwell. Happy Wife, Happy Life! ^^

(rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio