Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Hadiri Fashion Show Ibunya di New York Fashion Week, Harper Beckham Bosan?
17 Februari 2015 15:00 | 2355 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sepertinya para balita kurang begitu menikmati rangkaian fashion show di New York Fashion Week. Setelah North West yang tertangkap kamera sedang menangis di pangkuan ibunya, kini Harper Beckham terlihat sangat bosan saat menyaksikan fashion show ibunya.

David Beckham mengajak keempat anaknya Brooklyn, Romeo, Cruz, dan Harper untuk menyaksikan fashion show istrinya, Victoria Beckham, dalam rangkaian New York Fashion Week pada Minggu (15/2). Mereka semua duduk di barisan terdepan, bersama dengan editor-in-chief majalah Vogue, Anna Wintour.

Ketika seluruh anggota keluarga lainnya sangat bersemangat untuk melihat koleksi busana terbaru karya mantan anggota Spice Girls ini, little Harper terlihat tidak terlalu tertarik dengan rangkaian fashion show ini.


Image source: usmagazine.com

Duduk di pangkuan ayahnya, Harper terlihat stylish dengan memakai dress hitam dengan kerah Peter Pan. Sayangnya, meski penampilan Harper ini terlihat sangat manis, ia tertangkap kamera terlihat sangat bosan dan bahkan cemberut.

Meski demikian, Harper tidak sampai menangis seperti North West. Seperti yang dikabarkan sebelumnya, North menangis di dua fashion show yang dihadirinya, termasuk fashion show ayahnya sendiri, Kanye. Menggemaskan sekali ya anak-anak selebriti Hollywood ini ^^

(nse)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio