Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Kafe Hingga Restoran Terpopuler di Busan yang Patut Didatangi
25 Agustus 2021 20:05 | 1016 hits

DREAMERS.ID - Tidak kalah populer dengan Seoul, Busan merupakan kota terbesar kedua di Korea Selatan yang banyak dikunjungi oleh wisatawan Internasional. Terletak dekat dengan gunung hingga pantai tidak heran jika Busan menjadi tempat favorit.

Salah satu bagian terpenting saat liburan tentu mencicipi kuliner yang ada di kota tersebut. Berikut ini tiga kafe hingga restoran terpopuler di Busan yang wajib kamu kunjungi, dilansir dari Visit Korea. 

1. SINKI Industri Café

Memang butuh sedikit usaha mendaki bukit yang cukup curam untuk sampai ke kafe ini, tapi kamu akan disambut oleh sebuah bangunan kontainer besar berwarna putih dan pemandangan alam yang indah membentang di depan mata.

Bangunan SINKI Industri Café terpilih sebagai salah satu dari 35 kafe paling romantis di Busan. Awal dibuka pada tahun 1987 sebagai pabrik lonceng kecil, dan telah berkembang menjadi perusahaan besar yang menghasilkan berbagai produk karakter, hadiah, perlengkapan kantor, dan lainnya yang diekspor ke seluruh dunia.

Kantor pusat diubah menjadi kafe dan toko pada bulan Desember 2016. Jadi kamu bisa menikmati panorama indah sambil ngopi maupun belanja pernak pernik. SINKI Industri Café punya dua cabang, kafe utama di Yeongdo dan kafe kedua di Desa Budaya Huinnyeoul. 

Menunya beragam mulai dari Milk Tea 6.000 Won (sekitar Rp 72rb) hingga Cina mocha 6.500 Won (sekitar Rp 78rb). Pastikan untuk mampir untuk merasakan suasananya yang romantis.

2. Choryang Market 

Terletak di depan Busan Station Square, Pasar Choryang telah beroperasi sejak dibukanya Pelabuhan Busan. Dengan sejarah dan tradisi, pemilik toko kecil yang berjualan di sini menyambut pengunjung dengan nyaman dan senyuman.

Saat mengunjungi pasar, ada beberapa makanan khas Busan yang wajib dicoba seperti milmyeon (mie gandum) dan dwaeiji gukbap (sup babi dan nasi). Terletak di pintu masuk pasar, ada Daegeon Myeongga Dwaeji Gukbap.

Restoran ini membuat sup daging babi dan nasi yang lezat dengan merebus tulang babi selama berjam-jam untuk membuat kuahnya terasa gurih. Di sisi lain pasar, ada restoran Samsan Myeonok yang terkenal menyajikan mie gandum banyak orang yang mengunjungi resto tersebut hingga antrean panjang.

Harga untuk Milmyeon (wheat noodles) dan Son mandu (house-made dumplings) 5,500 Won (sekitar Rp 66rb), Dwaeji gukbap (pork and rice soup) 7,500 Won (sekitar Rp 90rb) serta Memil bibim guksu (spicy buckwheat noodles) 6,500 Won (Rp 78rb).

3. Ireumnan Gijangsan Gomjangeo

Ireumnan Gijangsan Gomjangeo menyajikan belut panggang yang menjadi salah satu makanan aneh bagi pengunjung asing. Belut laut, yang banyak orang anggap sebagai ikan yang sangat menjijikan, tetapi merupakan bahan makanan populer selama akhir dinasti Joseon

Meski secara visual mungkin tidak sedap dipandang mata, tekstur kenyal yang dipadukan dengan rasa pedas dan gurih membuatnya sulit untuk ditolak. Cocok juga lho dinikmati dengan nasi panas. Harga dari belut panggang (diasinkan) ukuran kecil 25,000 Won (sekitar Rp 300rb). Porsinya besar jadi bisa dimakan bersama rombongan.

(rzlth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio